Halo semuanya kembali lagi di tulisan saya. Baiklah pada kesempatan kali ini saya akan berbagi tips android kepada kalian semua, yaitu bagaimana cara membuat atau memunculkan lampu notifikasi pada smartphone yang tidak memiliki lampu LED. Penasaran?, ayo ikuti pembahasannya berikut ini.



Salah satu fitur yang cukup bermanfaat pada semartphone adalah LED notifikasi. Hadirnya lampu LED notifikasi memudahkan pengguna untuk mengetahui notifikasi yang masuk ke smartphone mereka meski layar smartphone tersebut dalam keadaan mati. Tapi sayangnya, tidak semua smartphone memiliki fitur ini.

Tapi tenang, bagi kalian yang tidak memiliki fitur LED notifikasi ini, jangan berkecil hati. Karena saya punya solusinya buat kalian. Kalian bisa memanfaatkan aplikasi Notify Bubddy untuk membuat viertual LED notifikasi pada layar smartphone kalian. Bahkan kerennya lagi lampu notifikasi ini bisa kalian custom mulai dari warnanya sampai bentuknya.

Baca Artikel Lain ✨
📰 1. Cara Mengetahui Password Wifi di Windows Saat Lupa read more
📰 2. Cara Membuat Partisi Harddisk/SSD di Komputer Windows 10 read more
📰 3. Cara Memperbaiki Gambar Thumbnail Tidak Muncul di Windows read more



Cara Membuat LED Notifikasi dengan Notify Buddy

1. Pertama download dan pasang aplikasi Notify Buddy dari playstore.
2. Setelah aplikasi terdownload, buka aplikasinya, lalu kalian akan diminta untuk memberikan akses kepada aplikasi Notify Buddy. Gambarnya seperti berikut ini.

membuat led notifikasi pada hpt yang tidak memiliki led notifikasi
Izinkan aplikasi untuk menggunakan fitur



3. Pertama klik tombol beri perizinan pada izin pemberitahuan. Lalu cari aplikasi Notify Buddy dan berikan izin.

membuat led notifikasi pada hpt yang tidak memiliki led notifikasi
Menghidupkan izin pemberitahuan



4. Selanjutnya klik tombol beri perizinan pada perizinan berjalan di latar. Lalu berikan izin agar Notify Buddy dapat tampil di atas aplikasi lainnya.

membuat led notifikasi pada hpt yang tidak memiliki led notifikasi
Memberikan izin aplikasi di latar belakang



5. Selanjuntya klik tombol panah yang berada di bagian bawah kanan untuk menghidupkan notifikasi pada aplikasi lainnya.
6. Pada bagian pengguna silahkan pilih aplikasi apa yang ingin kalian tampilkan dengan notifikasi Notify Buddy ini.

membuat led notifikasi pada hpt yang tidak memiliki led notifikasi
Menyeleksi aplikasi yang akan menampilkan
notifikasi notify buddy




7. Jika kalian menekan tanda panah yang berada di samping tombol switch, kalian dapat memilih warna dan bentuk dari LED yang akan ditampilkan 

membuat led notifikasi pada hpt yang tidak memiliki led notifikasi
Merubah icon dan warna notifikasi




Sampai di tahap 7 kalian sudah bisa menggunakan aplikasi Notify Buddy sebagai pengganti lampu LED pada smartphone kalian. Tapi jika kalian ingin setting yang lebih advance, kalian bisa masuk ke menu pengaturan.

membuat led notifikasi pada hpt yang tidak memiliki led notifikasi
Mengatur bentuk, warna, posisi notifikasi
secara kolektif


Pada menu pengaturan, kalian bisa mengganti warna dan bentuk notifikasi secara kolektif. Lalu kalian juga dapat menentukan posisi LED notifikasi, dan masih banyak lagi pengaturan yang bisa kamu eksplorasi sendiri.:)

Sekian tips dan trick cara membuat LED notifikasi pada smartphone yang tidak memiliki LED notifikasi. Semoga bermanfaat, jika ada yang ingin ditanyakan, silahkan tinggalkan pesan kalian di kolom komentar di bawah postingan ini. Sampai jumpa di tutorial dan artikel keren dari tulisan saya lainnya.


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama